Logo Spektakel

Festival Pesona Selat Lembeh Virtual

Festival Pesona Selat Lembeh Virtual
© Celebes ID

6 Oktober 2022 - 10 Oktober 2022
10:00 - 21:00

Satuan Patroli (Satrol) Lantamal VIII Koarmada II Bitung,
Jl. Yos Sudarso, Kairagi Weru, Paal Dua Kota Manado, Sulawesi Utara
Lihat Peta

Gratis/Free

Dinas Pariwisata Kota Bitung

Festival Pesona Selat Lembeh adalah acara yang diselenggarakan Dinas Pariwisata Kota Bitung. Setelah sempat digelar secara virtual saat pandemi, kini Pemerintah Kota Bitung menggelar Festival Pesona Selat Lembah secara langsung selama lima hari pada 6-10 Oktober .

Festival ini digelar dengan tujuan mempromosikan kota Bitung. Dengan tema “Lets Explore With Happiness” yang akan mengangkat ragam potensi sektor pariwisata di Kota Bitung. Termasuk di antaranya ragam potensi wisata alam, perikanan, budaya, agama, UMKM lokal, serta kegiatan komunitas budaya dan kreatif lainnya.

Festival ini menjadi kian strategis mengingat posisi Kota Bitung sebagai salah satu kawasan industri dan perdagangan unggulan, kota Pelabuhan Internasional, Kota Perikanan, Kota Pariwisata Dunia, dan Kota Konservasi Alam. 

Tahun ini Festival Selat Lembah di Satrol Lantamal VIII samping PT IKI, Kecamatan Aertembaga, dan beberapa wilayah di Kota Bitung. Beberapa kegiatan yang akan dilangsungkan antara lain Sailing Pass, Bitung Expo, Creative Workshop, Show Battle Cutting Tuna, Underwater Photography Competition, Coral Transplantation, Bitung Trail Adventure, Rally Yatch, Minahasa Culture Festival, Bitung City Anniversary, serta ragam penampilan musik.

Disclaimer

Perubahan tanggal, pembatalan acara dapat terjadi dan bukan tanggung jawab dari Spektakel.id

Mari bergabung bersama kami berkontribusi memajukan seni budaya Indonesia. Kirimkan data kegiatan di sekitarmu ke kontak@spektakel.id

Kirim Info Kegiatan